Bati Tuud Koramil 12/Mranggen Hadiri Acara Penyampaian Visi dan Misi Calon Kades

    Bati Tuud Koramil 12/Mranggen Hadiri Acara Penyampaian Visi dan Misi Calon Kades
    Mari sama-sama kita dukung pelaksanaan Pilkades dengan suasana yang sejuk, aman dan damai

    DEMAK – Bati Tuud Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serma Wahyu Hidayat menghadiri undangan penyampaian visi dan misi bakal calon Kades Kebonbatur bertempat di Aula Kantor Desa Kebonbatur Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, Rabu (20/08/2023) malam.

    Kegiatan penyampaian Visi dan Misi calon Kades ini dihadir oleh Ketua Panitia Pilkades Desa Kebonbatur Bpk Nuramizan, Ketua BPD Desa Kebonbatur, Bati Tuud Koramil 12/Mranggen Serma Wahyu Hidayat, Bhabinkamtibmas Desa Kebonbatur Aipda Saekun, Perangkat Desa, Tokoh masyarakat Desa Kebonbatur dan Tim panitia Pilkades.

    Ketua Panitia Pilkades Desa Kebonbatur Bpk Nuramizan pada sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan menyampaikan agar kita semua dapat mengikuti penyampaian visi dan misi yang disampaikan oleh setiap Calon Kades. Ketua Panitia berharap penyampaian visi dan misi ini bisa berjalan dengan lancar dan tertib.

    Sementara itu Bati Tuud Serma Wahyu Hidayat dalam sambutannya mengajak para calon Kades untuk bisa membawa suasana iklim yang kondusif sehingga hal tersebut dapat menjadi pedoman bagi warga masyarakat dalam memilih calon Kades nanti.

    “Mari sama-sama kita dukung pelaksanaan Pilkades dengan suasana yang sejuk, aman dan damai. Waspadai isu dan berita hoax yang akan menodai kelangsungan Pilkades nanti. Mari kita bangun kebersamaan dan persatuan yang merupakan cermin kepribadian bangsa kita, ” ajak Bati Tuud Serma Wahyu Hidayat.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Kebakaran Rumah di Kebonbatur, Diduga Akibat...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Bersama Pemadam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami