DEMAK - Personel Kodim 0716/Demak terus melakukan pemeliharaan dan perawatan perahu longjir, sejenis perahu dengan desain baja yang disiapkan untuk menolong warga dalam bencana banjir, Selasa (22/04/2025).
Perawatan yang dilakukan dengan membersihkan dalaman perahu dan mencuci bersih luar perahu, sehingga perahu siap digunakan setiap saat, mengingat wilayah Kabupaten Demak merupakan wilayah yang rawan terjadinya banjir.
Baca juga:
Doa Bersama Kemenkumham Jelang KTT G20 Bali
|
Pasi Log Kapten Cba Haryono menyebut, pemeliharaan dan perawatan yang dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan Kodim 0716/Demak dalam menghadapi musibah banjir yang sudah sering terjadi di wilayah Kabupaten Demak.
Menurutnya, perahu yang menggunakan mesin tempel atau outboard motor (OBM) ini, pernah digunakan anggota Kodim dalam bencana banjir tahun lalu yang melanda hampir satu kecamatan di Karanganyar Demak, bahkan digunakan juga dalam bencana banjir di wilayah Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak.
"Dengan perawatan dan pemeliharaan rutin, diharapkan perahu longjir ini selalu siap digunakan manakala ada musibah bencana banjir. Walaupun saat ini musim penghujan hampir usai, tapi kesiapsiagaan satuan harus tetap dijaga, " tandasnya. (Pendim0716).